VISI DAN MISI

BERIMAN DAN BERTAQWA, BERAKHLAK MULIA, MANDIRI, BERWAWASAN, TERAMPIL, PEDULI LINGKUNGAN DAN MENGHARGAI KEBERAGAMAN

  1. Melaksanakan pembinaan mental / rohani siswa melalui kegiatan tadarus Al-Qur’an, Majelis ilmu, dan kegiatan-kegiatan keagamaan lainnya.
  2. Membudayakan 5 S (salam, sapa, senyum, sopan, santun) sesama warga sekolah di lingkungan sekolah.
  3. Melaksanakan kegiatan belajar atau bimbingan yang efektif sehingga siswa mampu berkembang secara optimal sesuai dengan potensi yang dimiliki
  4. Melaksanakan kegiatan ekstrakulikuler yang sesuai dan dalam kerangka pengembangan bakat, minat, kemampuan, dan keterampilan siswa
  5. Menyelenggarakan pendidikan akademik skill dan non akademik skill untuk membekali  kecakapan hidup bagi siswa  yang melanjutkan maupun bagi siswa yang tidak melanjutkan ketingkat lebih tinggi.
  6. Menciptakan lingkungan yang bersih, indah dan kondusif (aman, nyaman, tentram, damai,  tertib, disiplin, sehat, kekeluargaan dan penuh tanggung jawab)
  7. Mewujudkan penyelenggaraan pendidikan yang menghargai keanekaragaman dan tidak diskriminatif bagi semua peserta didik.